Metodologi Pembelajaran - 2.1 Model-Model Pembelajaran
1. Sebutkan komponen-komponen pembelajaran?
A. Tujuan, bahan, metode, media, evaluasi.
B. Buku, majalah, jurnal, soal ujian
C. Ruang kelas, guru professional, kebijakan pimpinan sekolah
D. Lingkungan sekolah yang nyaman, fasilitas pembelajaran memadai serta tingkat kepedulian orang tua siswa yang menonjol
2. Apa Definisi Metode Pembelajaran ?
A. Penguasaan nilai-nilai atau sikap dalam menyampaikan materi
B. Tujuan profesional, berkaitan dengan profesi maupun aktifitas-aktifitas pengajaran dalam pendidikan
C. Metode berasal dari yunani , yaitu “ Methodos”. Kata ini terdiri dari dua suku kata yaitu “ metha “ yang berarti melalui atau melewati.dan “hodos” yang berarti jalan atau cara. Jadi definisi metode pembelajaran adalah memudahkan pelaksanaan kegiatan untuk mencapai apa yang ditentukan.
D. Proses pendidikan maupun proses pengajaran sebagai suatu aktivitasasasi dalam proses perubahan-perubahan yang diinginkan
3. Apa pengertian tentang Belajar ?
A. Buku,media,perpustakaan,alam sekitar
B. Usaha untuk menciptakan kondisi atau sistem yang mendukung dan memungkinkan untuk berlangsungnya proses belajar
C. Deskripsi mengenai tingkah laku yang diharapkan tercapai oleh siswa setelah berlangsungnya proses belajar
D. Belajar adalah suatu proses adanya pengetahuan, perubahan sikap, tingkah laku, dan ketrampilan yang relatif tetap dalam diri seseorang , maupun sesuai tujuan yang diharapkan
4. Suatu titik tolak atau sudut pandang mengenai cara bagaimana mengelola proses kegiatan belajar dan perilaku dari para siswa agar dapat aktif melakukan tugas belajar agar dapat mencapai tujuan belajar yang telah ditetapkan merupakan ...
A. Metode pembelajaran
B. Strategi pembelajaran
C. Pendekatan pembelajaran
D. Model pembelajaran
5. Strategi untuk mengingat dan mengasimilasi informasi merupakan salah satu rumpun model pemerosesan informasi ....
A. Inkuiri ilmiah
B. Sinetik
C. Memonik
D. Berpikir induktif
6. Apa yang dimaksud dengan pembelajaran?
A. Pembelajaran merupakan suatu kombinasi yang tersusun meliputi unsur-unsur manusiawi, material, fasilitas, perlengkapan dan prosedur yang saling mempengaruhi untuk mencapai tujuan pembelajaran
B. Hal yang berkaitan dengan profesi maupun aktifitas-aktifitas pengajaran dalam pendidikan
C. Tujuan individu, berkaitan perubahan individu secara pribadi
D. Metode pengambilan kesimpulan atau induktif yaitu, metode dimulai dengan membahas dari hal-hal yang bersifat khusus baru kemudian diambil kesimpulan
7. Pola yang digunakan sebagai pedoman dalam merencanakan pembelajaran dikelas maupun tutorial merupakan...
A. Metode pembelajaran
B. Model pembelajaran
C. Evaluasi pembelajaran
D. Program pembelajaran
8. Sebagai pedoman umum dalam menyusun langkah-langkah metode pembelajaran yang akan digunakan, memberikan garis-garis rujukan untuk perancangan pembelajaran, menilai hasil-hasil pembelajaran yang telah dicapai, mendiaknosis masalah-masalah belajar yang timbul, dan menilai hasil penelitian dan pengembangan yang telah dilaksanakan merupakan...
A. Fungsi pendekatan pembelajaran
B. Tujuan pendekatan pembelajaran
C. Manfaat pendekatan pembelajaran
D. Prinsip pendekatan pembelajaran
9. Mencari atau menemukan cara penyelesaian (menemukan pola, aturan, atau algoritma) merupakan model pembelajaran...
A. Problem terbuka
B. Problem posing
C. Problem solving
D. Probing-prompting
10. Apa makna metodologi secara istilah ?
A. Makna metodologi adalah jalan yang di tempuh seseorang supaya sampai pada tujuan tertentu , baik dalam lingkungan maupun dalam kaitan pengetahuan.
B. Kombinasi yang tersusun meliputi unsur-unsur manusiawi, material, fasilitas, perlengkapan dan prosedur yang saling mempengaruhi untuk mencapai tujuan pembelajaran
C. Suatu proses adanya pengetahuan sikap, tingkah laku, dan ketrampilan yang relatif tetap dalam diri seseorang , maupun sesuai tujuan yang diharapkan.
D. Suatu usaha untuk menciptakan kondisi atau sistem yang mendukung dan memungkinkan untuk berlangsungnya proses belajar
Materi Konsep Metodologi Pembelajaran
Bismillahirrahmanirrahim. Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Salam sejahtera bagi kita semua. Apa kabar, Sobat Pelatihan?
Semoga kita semua ada dalam lindungan Allah Subhanahu Wa Ta'ala, Tuhan Yang Maha Kuasa.
Sobat pelatihan, selamat datang di program pelatihan MOOC Pusdiklat Tenaga Teknis Pendidikan dan Keagamaan, Kementerian Agama Republik Indonesia. Bersama saya, Yayan Mulyana, dari Balai Diklat Keagamaan Bandung.
Materi kita pada kesempatan kali ini adalah Konsep Metodologi Pembelajaran.
Nah, setelah menyaksikan video ini, Sobat Pelatihan, insyaallah akan mampu memiliki kompetensi tentang konsep metodologi pembelajaran, yang di dalamnya nanti akan dijelaskan perbedaan antara strategi pembelajaran, pendekatan, metode, model, dan teknik pembelajaran.
Untuk tahap pertama, mari kita pahami dulu variabel dalam pembahasan ini. Yang pertama adalah konsep. Dalam kaitannya ini, banyak para ahli mengartikan dan menjelaskan tentang konsep. Pada prinsipnya, konsep itu adalah sesuatu yang dipahami atau memahami secara keseluruhan atau menyeluruh. Adapun kaitannya dengan apa yang akan kita kerjakan, kita harus paham dulu dengan konsepnya. Begitu juga dengan konsep pembelajaran yang akan kita lakukan atau jalani.
Selanjutnya, kita akan pahami apa itu metodologi. Banyak juga para ahli yang mengartikan dan menjelaskan tentang metodologi ini. Silakan Sobat cari lebih jauh dari berbagai sumber agar lebih paham dan bisa mengeksplorasi lebih dalam.
Metodologi itu merupakan ilmu yang digunakan untuk memperoleh kebenaran, menggunakan penelusuran dengan tata cara tertentu dalam menemukan kebenaran. Hal ini tentu tergantung dari realitas yang akan kita kaji.
Jadi, metodologi pembelajaran adalah cara dalam melakukan aktivitas antara pendidik dan peserta didik ketika berinteraksi dalam proses belajar. Pendidik perlu mengetahui dan mempelajari metode pengajaran agar dapat menyampaikan materi dengan baik dan dipahami oleh peserta didik.
Metodologi pembelajaran adalah ilmu yang mempelajari sudut pandang, pola, cara, dan tahapan-tahapan dalam merencanakan, mengolah, maupun mengevaluasi proses belajar dan mengajar di kelas. Hal ini akan terwujud dengan baik apabila pendidik dapat melakukan analisis belajar yang bersumber dari guru, peserta didik (baik sebagai individu maupun kelompok sosial), masyarakat sekitar, atau peran orang tua, sesuai dengan kondisi yang sedang berlangsung di suatu sekolah.
Pembelajaran sendiri adalah proses interaksi peserta didik dengan pendidik dan sumber belajar pada suatu lingkungan belajar. Pembelajaran merupakan bantuan yang diberikan pendidik agar dapat terjadi proses perolehan ilmu, pengetahuan, penguasaan kemahiran dan tabiat, serta membentuk sikap dan kepercayaan pada peserta didik. Dengan kata lain, pembelajaran adalah proses untuk membantu peserta didik agar dapat belajar dengan baik.
Intinya, metodologi pembelajaran merupakan cara-cara dalam melakukan aktivitas antara pendidik dan peserta didik ketika berinteraksi dalam proses belajar. Pendidik perlu mengetahui dan mempelajari metode pengajaran agar dapat menyampaikan materi dengan baik dan dimengerti peserta didik.
Selanjutnya, kita masuk pada beberapa perbedaan antara strategi, pendekatan, metode, model, dan teknik pembelajaran.
1. Strategi
Secara umum, strategi bisa diartikan sebagai upaya individu atau kelompok untuk membuat skema guna mencapai target atau sasaran yang hendak dituju. Strategi pembelajaran adalah metode yang digunakan untuk meningkatkan pemahaman dan hasil belajar. Tidak semua orang bisa belajar dengan mudah dan cepat tanpa strategi, sehingga dalam pembelajaran apa pun kita membutuhkan strategi, khususnya strategi pembelajaran.
2. Pendekatan
Pendekatan pembelajaran dapat diartikan sebagai titik tolak atau sudut pandang kita terhadap proses pembelajaran. Pendekatan ini adalah pandangan atau rencana awal untuk menentukan pelaksanaan proses pembelajaran dalam menerapkan perlakuan atau tindakan kelas. Jadi, pendekatan ini adalah rencana awal dari tindakan yang akan dilakukan dalam proses belajar mengajar.
3. Metode
Metode pembelajaran adalah cara kerja sistematis yang memudahkan pelaksanaan pembelajaran. Ini berupa implementasi langkah-langkah konkret agar terjadi proses pembelajaran yang efektif untuk mencapai tujuan tertentu, seperti perubahan positif pada peserta didik. Metode ini sangat banyak, bahkan bisa ratusan. Oleh karena itu, guru harus memiliki banyak metode dalam menyampaikan materi agar pembelajaran berjalan dengan efektif.
4. Model Pembelajaran
Model pembelajaran adalah bentuk pembelajaran yang tergambar dari awal sampai akhir dan disajikan secara khas oleh guru di kelas. Model ini mencerminkan alur dari A sampai Z sebuah proses pembelajaran, di mana guru menjadi pelaku utama sekaligus sebagai modelnya.
Ikhtisar
Sebagai guru, kita dituntut untuk mampu mengoptimalkan penggunaan strategi, pendekatan, model, metode, dan teknik yang tepat, sesuai dengan kebutuhan pembelajaran siswa kita di kelas.
Secara lebih khusus, bagian-bagian ini akan kita eksplorasi pada video selanjutnya.
Terima kasih. Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh. Semoga sukses selalu.